Kalibiru, Pesona Alam Kulonprogo
Kalibiru. Ya, salah satu destinasi baru di kota Gudeg yang sukses
mencuri perhatian para traveler tanah air. Wisata alam ini terletak di
perbukitan Menoreh dan berada pada ketinggian 450 m dpl. Atau tepatnya
berada di di sebelah barat Kota Yogyakarta dengan jarak kurang lebih 40 km atau 10 km dari Kota Wates, Kabupaten Kulon Progo.
FYI, kalau wisata alam Kalibiru dibangun atas inisiatif warga
sekitar yang menginginkan agar hutan tersebut tetap tumbuh hijau, sejuk,
dan lestari. Pengembangan wisata alamnya pun melalui proses panjang
sebab dulunya hutan ini tandus dan gersang.
Untuk menuju kesini bisa melalui rute Jogja – Wates – Waduk Sermo
atau Jogja – Sentolo – Waduk Sermo. Juga bisa melalui arah Clereng hanya
saja jalurnya lebih sepi dan sedikit naik turun. Jika musim hujan,
jalan licin dan waspada dengan tanah longsor. Jadi pastikan kendaraan
anda dalam keadaan fit.
Salah satu daya tarik di Kalibiru ialah duduk manis di menara pandang
sambil memandang lepas eloknya pegunungan Menoreh. Suasananya begitu
damai ditambah udaranya yang sejuk. Dari atas papan kayu, samar samar
Waduk Sermo begitu mempesona. Waktu yang tepat berkunjung ke Kalibiru
adalah sore hari. Jika cuaca cerah, indahnya senja langit sore bisa kita
nikmati dari sini.
(Jati Prihatnomo/CN43)
Sumber : http://berita.suaramerdeka.com/travel/kalibiru-pesona-alam-kulonprogo/
0 komentar:
Posting Komentar